Muarasultra.com, KONAWE – Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia (RI) Andi Amran Sulaiman kembali melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Jum’at (27/12/2024).
Dalam lawatannya kali ini, Andi Amran Sulaiman didampingi wakil ketua DPD RI La Ode Umar Bonte, Anggota Komisi IV DPR RI asal Sulawesi Tenggara, Jaelani, Sekda Provinsi Sultra Asrun Lio serta sejumlah pejabat di kementerian pertanian dan dirjen irigasi kementerian PUPR.
Di Kabupaten Konawe, Mentan RI diagendakan meninjau bendungan Ameroro, melakukan panen padi serta mengecek saluran irigasi di desa Ameroro, Kecamatan Uepai.

Panen Padi Dalam Rangka Peningkatan Produksi Padi Menuju Indonesia Swasembada Pangan
Mentan RI Andi Amran Sulaiman melakukan panen padi bersama petani dan forkopimda Sulawesi Tenggara.
Didampingi kadis Pertanian Kabupaten Konawe Gunawan Samad, Amran Sulaiman mengendarai combine harvester untuk melakukan panen padi di desa Ameroro.
Panen padi kali ini diharapkan dapat meningkatkan produksi pertanian di Kabupaten Konawe menuju swasembada pangan serta mewujudkan Indonesia emas 2045.

Amran Sulaiman Tinjau Saluran Irigasi
Usai melakukan panen padi, Mentan RI bersama rombongan Forkopimda Sultra meninjau saluran irigasi yang mengalami kerusakan.
Ditempat itu, Bos PT Tiran Indonesia ini memerintahkan dirjen irigasi kementerian PUPR dan Kepala BWS Wilayah Sulawesi IV Andi Adi Umar untuk sesegera mungkin melakukan perbaikan.
“Pak dirjen, pak Kepala BWS secepatnya diperbaiki, anggarannya ada, segera yah,” ujar Mentan.

Misi Amran Sulaiman Dukung Program Asta Cita Presiden Wujudkan Ketahanan Pangan Indonesia
Kunjungan kerja di kabupaten Konawe, Mentan RI menyampaikan sejumlah program pertanian yang akan dilaksanakan pada tahun 2025. Salah satunya yakni peningkatan produksi pertanian padi.
Peningkatan produksi pertanian ini kata Amran pemerintah pusat menyiapkan anggaran 12 Triliun, untuk mendukung program Asta Cita presiden dimana salah satunya yakni mewujudkan ketahanan pangan swasembada pangan nasional.

Amran Sulaiman meyakini jika pangan terpenuhi maka negara akan kuat dan sejahtera namun bila pangan tidak terpenuhi maka hal ini menjadi masalah serius bagi negara ini.
“Dengan ridho Allah dan semangat persatuan kita semua dukungan pak Kapolda, Dandim, Danrem, pak Gubernur, pak Pj Bupati, Pak Kapores, penyuluh dan para petani kita impian mewujudkan swasembada pangan nasional bukanlah hal yang sulit jika kita semua bersatu,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu pula, Amran Sulaiman menyampaikan agar pemerintah provinsi Sultra dan pemerintah kabupaten Konawe untuk meminta bantuan percetakan sawah baru, bantuan alat pertanian sebanyak-banyaknya.

“Belum tentu 5 tahun yang akan datang saya yang akan berdiri disini, manfaatkan program yang ada agar kita semua bisa bermanfaat untuk bangsa dan masyarakat,” tutup Andi Amran Sulaiman.
Setelah melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Konawe, Mentan RI bertolak ke Kendari untuk selanjutnya melaksanakan sholat Jum’at di masjid Al Alam Kota Kendari.
Laporan : Febri