Tingkatkan Rasa Nasionalisme, Seluruh Pegawai Kantah Konawe Dengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya

oleh -199 Dilihat
oleh

Muarasultra.com, KONAWE – Di sela-sela kesibukan memberikan pelayanan kepada masyarakat, jajaran pegawai Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Konawe berhenti sejenak dari semua aktivitas untuk mendengarkan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Bukan hanya pegawai Kantah Konawe namun semua pemohon yang berada di lingkungan Kantor Pertanahan juga ikut berdiri tegap mendengarkan lagu ciptaan W.R. Soepratman.

“Dengan mendengarkan dan meresapi makna lagu Indonesia Raya ini diharapkan dapat memperkuat nasionalisme kita semua terutama dalam bekerja memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” ujar Kakantah Konawe, Rully Handayani, SH. M.Kn. Senin (24/2/2025).

Kata Rully, Kegiatan ini berdasarkan surat dari Kementerian ATR/BPN, tanggal 3 Februari 2025, perihal Pemberitahuan untuk Mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

“Terhitung mulai tanggal 10 Februari 2025 Lagu Kebangsaan Indonesia Raya setiap hari Senin dan Kamis, Naskah Pancasila setiap hari Selasa dan Jumat serta Panca Prasetya KORPRI, setiap hari Rabu,” jelasnya.

“Dengan mendengarkan Indonesia Raya setiap pagi, diharapkan semangat kebangsaan semakin kuat, serta rasa persatuan dan kesatuan sebagai bangsa Indonesia semakin kokoh. Kegiatan ini juga menjadi pengingat akan pentingnya menjaga nilai-nilai kebangsaan dalam setiap langkah kerja, sebagai wujud pengabdian kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ppungkasnya.

Laporan : Redaksi Muarasultra.com

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *